Thursday, April 11, 2013

Gajala Kanker Payudara


A.      Gejala
Kanker Payudara merupakan salah satu penyakit mematikan bagi kaum perempuan. Meskipun bukan termasuk penyakit menular, alangkah baiknya kita bisa mengenali penyakit ini dengan tujuan untuk mencegah sebelum terjadi hal-dal yang tidak kita inginkan.

Gejala penyakit Kanker Payudara bisa kita deteksi secara manual, tentunya jika masih dalam tahap stadium awal, yakni dengan meraba bagian payudara. Biasanya terdapat benjolan yang jika diraba akan berbeda dengan yang ada di sekelilingnya dan dengan mudah digerakkan di bawah kulit. Benjolan ini tidak terasa nyeri dan memiliki bentuk yang tidak teratur.  Jika penyakit ini sudah dalam tahap medium, benjolan yang muncul akan lebih besar (bisa diikuti dengan pembengkakan) dan akan muncul borok. Gejala Kanker Payudara lain juga bisa dilihat dari adanya benjolan yang muncul di ketiak, bisa juga disertai dengan berubahnya ukuran payudara. Dalam beberapa kasus, gejala kanker payudara terkadang disertai dengan keluarnya cairan berwarna kuning kehijauan yang keluar dari puting susu. Jika terdapat perubahan warna pada payudara dan di sekitar puting susu terdapat sisik, perlu segera pergi ke dokter untuk memberikan penanganan lebih lanjut.

Saat ini, penderita kanker payudara mayoritas berusia antara 40-50 tahun. Setiap tahun selalu terjadi  peningkatan prosentase penderita dengan criteria umur masih relative muda. Jadi, dengan fakta ini perlu lebih diperhatikan lagi untuk Anda yang masih berusia muda.

B.      Pencegahan dan Penanganan
Kanker Payudara merupakan penyakit yang sangat berbahaya, maka dari itu, pencegahan yang harus dilakukan juga tidaklah mudah. Kenali gejala penyakit kanker payudara sejak dini. Jika penyakit dapat terdeteksi sejak dini, maka penanganannya pun akan mudah. Namun jika kita terlambat mendeteksi penyakit ini, maka prosentase resiko yang akan kita terima juga lebih besar. Gaya hidup sehat tentu akan menjadi salah satu pencegahan segala jenis penyakit. Konsumsi makanan sesuai dengan kebutuhan tubuh dan menghindari mengkonsumsi makanan atau minuman yang tidak bermanfaat, seperti alkohol dan berhenti merokok.
Jadi sekali lagi pesan dari penulis adalah kenalilah penyakit Kanker Payudara dan gejalanya. Jika kanker payudara dapat terdeteksi sejak dini, maka pengobatan/penanganannya pun akan lebih mudah. Agar lebih yakin, segeralah ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. Semoga bermanfaat. Cheers..